• Jelajahi

    Copyright © Nusantara Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Cegah Kriminalitas Satpol PP Provsu Gelar Patroli Malam di Kota Medan

    27 April 2025, April 27, 2025 WIB Last Updated 2025-04-27T16:40:19Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini

     


    Nusantaramaju.com - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Provinsi Sumatera Utara (Provsu), melaksanakan Patroli Malam dalam rangka mencegah gangguan ketertiban umum dan ketentraman masyarakat di wilayah Kota Medan dan Sekitarnya, Minggu (27/4) dinihari hingga menjelang subuh.


    Kasatpol PP Provsu Moettaqien Hasrimi menjelaskan, dalam patroli malam tersebut sebanyak 35 orang personil dikerahkan dan 6 orang Intelijen. Hasilnya, petugas berhasil mencegah aksi yang diduga begal dan akan tawuran.


    Wilayah yang dilalui, ialah daerah Jalan Karya Ujung, pada daerah ini Satpol PP Provsu mengecek sekumpulan pemuda yang duduk di atas motor berkisar 20 (dua puluh) orang di duga akan tawuran.


    Untuk mencegah tawuran, Tim Patroli mengecek sepedamotor dan menasehati para pemuda tersebut sekaligus menghimbau untuk segera kembali ke rumahnya masing-masing.


    Sedangkan di Jalan Barak Kuda Tim Patroli berhasil membubarkan aksi pemuda yang sedang membawa kayu balok dan pipa besi yang di duga akan melakukan aksi penyerangan (tawuran).


    Kemudian, Tim Patroli Satpol PP Provsu berlanjut ke Jalan Pasar 9 Helvetia, saat melaju Tim Patroli dihadang oleh masyarakat yang menyampaikan bahwasannya sudah terjadi perkelahian di Kafe Lestari.


    Mendapat informasi tersebut Tim Patroli langsung meluncur ke TKP dan mengamankan dua orang remaja yang kedapatan membawa senjata tajam berupa parang, sementara pengunjung kafe Lestari yang lain berhamburan begitu melihat Tim Patroli datang. Dan 

    kedua remaja tersebut diboyong ke Kantor Satpol PP Provsu untuk di data dan dilakukan pembinaan.


    Orang nomor satu di Satpol PP Provsu tersebut menjelaskan lagi, bahwa kegiatan Patroli Malam ini terus berlanjut. Taqien menghimbau kepada masyarakat untuk memperhatikan anaknya dimalam hari, bila tidak ada keperluan lebih baik dirumah.


    "Kami berharap masyarakat ikut membantu dalam menciptakan keamanan dan ketertiban umum di kota Medan, juga dapat mengawasi anak-anaknya, bila tidak ada keperluan diluar lebih baik dirumah saja", kata Taqien, pintanya. 


    Kegiatan ini merupakan dukungan program prioritas utama Gubernur Sumut Bobby Nasution dalam menciptakan Medan Aman Medan Nyaman, kata Mantan Plt. Wali Kota Tebing Tinggi ini. (Red.06)

    Komentar

    Tampilkan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Berkomentarlah sesuai topik dan menjaga etika sopan-santun